Demikian data terbaru jumlah korban jiwa yang dirilis kepolisian Norwegia seperti diberitakan kantor berita AFP, Sabtu (23/7/2011).
Sebelumnya diberitakan total jumlah korban mencapai 87 orang. Empat korban jiwa terbaru adalah mereka yang tewas dalam aksi penembakan brutal di Pulau Otoeya.
Menurut kepolisian, puluhan orang juga terluka dalam peristiwa tragis itu.
Seorang pria Norwegia bernama Anders Behring Breivik telah ditahan terkait dua serangan teror yang terjadi di dua tempat berbeda dalam selisih waktu sekitar dua jam tersebut. Pria berumur 32 tahun itu tengah diinterogasi polisi.
Dia diyakini bekerja seorang diri dalam aksi pembantaian tersebut. Pria berambut priang itu disebut-sebut terkait ekstremis sayap kanan. Belum jelas motif perbuatannya.